
Assalamu'alaikum
Wr Wb
Anak
anakku siswa siswi SMP Negeri 1 Delanggu yang berbahagia, Puji syukur marilah
senantiasa kita panjatkan kehadirat Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa yang masih
memberikan nikmat dan karunia kepada kita semua, sehingga kita masih bisa
beraktifitas pada hari ini. Insyaa Allah dengan kita senantiasa bersyukur maka
akan ditambahkan nikmat nikmat kepada kita semuanya.
Pada
Tahun Pelajaran baru 2023/2024 kali ini,
*Untuk
siswa baru kelas VII* saya sampaikan selamat datang dan selamat bergabung di
SMP Negeri 1 Delanggu, sekolah legendaries yang mengedepankan Ketaqwaan kepada
Tuhan Yang Maha Esa melalui era digital serta research yang sudah bukan sesuatu
yang asing lagi di Kabupaten Klaten. Sungguh sangat beruntung kalian bisa bergabung
di SMP Negeri 1 Delanggu ini. Dari 678 pendaftar, kalian adalah anak anak
terpilih yang bisa masuk SMP Negeri 1 Delanggu. Oleh karena itu bersyukurlah
dengan cara belajar lebih keras lagi sehingga kalian bisa lebih berprestasi di
sekolah ini.
Di
sekolah yang baru ini tentu saja akan berbeda dengan sekolah sebelumnya di
SD/MI baik kurikulumnya, Gurunya, Suasananya banyak sekali perbedaan. Segeralah
kalian untuk bisa menyesuaikan diri kalian dengan lingkungan sekolah yang baru.
Ikutilah kegiatan MPLS dengan sebaik-baiknya agar bisa segera mengenal dan
menyesuaikan diri dengan lingkungan SMP Negeri 1 Delanggu. Bagi anak-anakku
yang masih memiliki kendala pembelajaran silahkan ditanyakan kepada Bapak Ibu
guru.
*Untuk
anak anakku siswa siswi kelas VIII dan IX*
Selamat
kalian sudah dapat naik kelas, berilah contoh yang baik kepada adik adikmu
kelas VII, bantulah adik adikmu agar segera bisa menyesuaikan dengan lingkungan
sekolah. Tetaplah belajar dengan giat agar prestasi kalian senantiasa terukir
dengan indah melalui semboyan / Yel berikut
ESSADE
: Elok Sopan Semangat Aktif Disiplin Efektif
ESSADE
: Ethical Smart Spirit Amazing Doing pray Excellent
ESSADE
: Eling Sembahyang Sinau Amalsholeh Dongane Ening.
Akhirnya
selamat belajar kembali ditahun pelajaran yang baru mulailah dengan semangat
Ikhlas, semangat untuk mengukir prestasi, semoga kita semuanya senantiasa sehat
dan dapat melaksanakan tugas dan kewajiban kita dengan sebaik baiknya
Untuk
Bapak Ibu Guru, marilah kita senantiasa untuk memberikan inovasi pembelajaran
kepada para peserta didik, memberikan layanan yang terbaik kepada para siswa
khususnya dan masyarakat pada umumnya. Sebagai abdi negara mari kita senantiasa
mengedepankan layanan kita kepada peserta didik dan masyarakat.
Wassalamu'alaikum
Wr Wb.
Kepala Sekolah
Sri Raharjo, S.Pd., M.M.